Prokes, Sekda Alpian Pantau Langsung Pelaksanaan PSU Pilgub 2020

Hang-tuah.com- Wali Kota Sungai Penuh, diwakili Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Sungai Penuh, Alpian, meninjau secara langsung pelaksanaan pemungutan suara ulang (PSU) Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi tahun 2020, di tempat pemungutan suara (TPS) 01 Dujung Sakti, Koto Baru, Kota Sungai Penuh, Kamis (27/05/2021).
Kegiatan peninjauan juga diikuti Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerh (DPRD), unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait, Komisi Pemilihan Umum (KPU), dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Sungai Penuh.
Pj Sekda Kota Sungai Penuh, Alpian, ikut menyaksikan secara langsung proses pelaksanaan pemungutan suara ulang Pemilihan Kepala Daerah Provinsi Jambi tersebut.
Alpian mengatakan, dari hasil monitoring lapangan, pelaksanaan PSU di TPS 01 Dujung Sakti, Koto Baru berjalan lancar, tertib, dan aman serta menerapkan protokol kesehatan (Prokes) Covid-19. (adv)