Hati-hati, Ada Akun FB Gunakan Poto Alfin
Hang-tuah.com – Jelang pemilihan kepala daerah (pilkada) November 2024 mendatang kita harus lebih hati-hati, lebih jeli melihat kondisi dan realita yang ada disekitar.
Terlebih lagi ada oknum yang memanfaatkan momentum ini. Seperti halnya yang dialami salah satu bakal calon kuat kandidat Walikota Sungai Penuh Alfin S.H.
“Kepada seluruh masyarakat Kota Sungai Penuh khususnya, masyarakat Provinsi Jambi umumnya untuk tidak mudah percaya jika ada yang membawa nama saya,” kata Alfin kepada Hang-tuah.com Rabu, (12/6).
Disalah satu media sosial facebook ditemukan adanya akun yang memiliki kemiripan nama Alfin. Selain itu menggunakan profil Alfin.
“Jangan sampai momentum ini dapat memecahkan persaudaraan dan kekompakan kita. Mudah-mudahan jangan sampai ada yang menjadi korban dari oknum yang mencatut nama saya,” ujar Alfin kepada Hang-tuah.com via ponsel.
Alfin kembali mengajak kepada seluruh masyarakat untuk tetap tenang dalam menghadapi momentum lima tahunan ini. “Insya Allah dengan niat baik, tulus ikhlas kita pemilihan Walikota Sungai Penuh berjalan sesuai yang kita harapkan,” ungkap Alfin.
“Tetaplah menjaga kekompakan, ketertiban dimana saja kita berada dan teruslah mempromosikan program-program JUjur, Adil, dan sejahteRA (JU A RA) kepada masyarakat. Atas kerja keras bersama ini kita yakin dan optimistis visi misi ini akan membawa Kota Sungai Penuh yang lebih maju dari sebelumnya,” tukas Alfin. (fer)