Fikar Terharu Melihat Padat dan Meledaknya Penampakan Pendukung di Koto Baru
Hang-tuah.com – Massa pendukung pasangan nomor urut 4, Fikar Azami telah memadati lokasi kampanye terbatas pemilihan walikota dan wakil walikota Sungai Penuh. Minggu (3/11/2024).
Pantauan media ini dilokasi, massa pendukung terus berdatangan kelokasi kampanye. Mereka berbondong – bondong memadati lokasi kampanye. Meski harus berdesak desakan, terlihat mereka sangat riang gembira. Tujuan mereka adalah menunjukan bahwa mereka ingin mendukung dan memilih Fikar Azami dan Asma Ismail.
Sebelum menggelar kampanye terbatas, Fikar Azami – Asma Ismail bersama dengan ribuan warga Koto Baru menggelar blusukan menyisir warga 6 Desa Koto Baru. Dalam blusukan itu warga Koto Baru mengelu elukan Paslon yang diusung oleh partai Golkar.
“Saya dan Buya Asma sangat terharu sekali melihat padat dan ramai nya masyarakat Koto Baru disini,” jelas Fikar Azami saat menyampaikan orasi politiknya.
Fikar Azami menyampaikan jika terpilih nanti akan kembali melanjutkan pembangunan yang telah dibuat oleh AJB (eks Walikota Sungai Penuh dua periode). Termasuk kedepannya akan membangun rumah adat yang diharapkan oleh masyarakat Koto Baru.
Darmizon Depati dalam orasi politiknya mengungkapkan optimisnya Fikar Azami dan Buya Asma Ismail akan memperoleh suara signifikan dan menang di Koto Baru.
“Koto Baru sekarang bukan basis salah satu Paslon. Seperti apa yang diklaim oleh pihak sebelah yang mengatasnamakan ada 9 lurah Koto Baru. Kita optimis Fikar Azami dan Buya Asma akan memenangkan Pilkada di Koto Baru. Kita optimis melihat antusias masyarakat Koto Baru kita mendapatkan suara 40 persen,” terangnya. (red)