Denita S.E., Resmi Bacaleg PAN Provinsi Jambi

Hang-tuah.com – Denita S.E., istri Dr. Fadli Sudria SE., M. Hum., tidak main-main maju sebagai calon legislatif DPRD Provinsi Jambi melalui Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Jambi.
Menurut keterangan Dr. Fadli Sudria S.E., M. Hum., mengatakan bahwa keseriusan majunya Denita didunia politik saat ini ditandai dengan adanya kepengurusan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) Pada hari ini Selasa 9 Mei 2023.
“Ini merupakan bentuk kepedulian dan keseriusan Denita istri saya mewakili keterwakilan perempuan dari Partai Amanat Nasional (PAN) pada pemilihan legislatif (pileg) 2024 mendatang,”jelas Fadli Sudria kepada Hang-tuah.com.
Ia mengungkapkan bahwa Denita merupakan sosok yang cukup potensial dari kalangan keterwakilan perempuan saat ini. “Atas dasar ini kami melihat dan memanfaatkan potensi ini agar beliau (Denita) maju sebagai calon legislatif dari dapil Kerinci dan Kota Sungai Penuh,”ungkap Fadli.
Denita ketika dimintai keterangan terkait keseriusan ini mengatakan bahwa pileg 2024 mendatang merupakan pesta demokrasi lima tahunan untuk masyarakat. Oleh karena itu ia memiliki komitmen sebagai penyambung tangan masyarakat Kerinci dan Kota Sungai Penuh di DPRD Provinsi Jambi nanti,”imbuh ibu tiga anak ini.
Denita merupakan anak dari seorang pengusaha sukses di Kabupaten Kerinci yakni H. Dahlan yang memiliki pengaruh yang signifikan dimasyarakat.
“Berkat do’a dan restu dari suami tercinta dan juga orang tua saya (H. Dahlan) saya berkeinginan maju mewakili suara kalangan perempuan dari Partai PAN semoga amanah ini dapat diwujudkan berkat do’a dan dukungan kita bersama,”tegasnya. (fer)